Cara Daftar Menjadi Agen Shopee Xpress, Ambil Paket di Tempat Agen Shopee?
Cara Daftar Menjadi Agen Shopee Xpress, Ambil Paket di Tempat Agen Shopee? - Agen Shopee adalah jenis layanan pengambilan sendiri yang memungkinkan pembeli untuk mengambil paket langsung dari agen Shopee.
Anda bisa mendapatkan keuntungan sebagai pemilik agen Shopee tanpa modal hanya dengan menjadi penerima paket dan tempat pengambilan dimana Anda mendapatkan keuntungan berupa komisi per paket yang diterima oleh pembeli.
Perlu diketahui yang terpilih dalam program menjadi Agen Shopee bisa penjual ataupun pembeli. Lantas, apa saja keuntungannya? Menurut Shopee sudah dijelaskan beberapa keuntungan yang didapat, apabila Anda menjadi pemilik Agen Shopee sebagai berikut.
- Program ini tentu gratis alias dapat Anda mulai tanpa modal. Jika Anda memenuhi persyaratan, Anda dapat bergabung secara langsung menjadi pemiliki Agen Shopee
- Anda dapat memanfaatkan komunitas atau jaringan dengan banyak orang. Supaya merekomendasikan lokasi Anda sebagai tempat pengambilan paket. Sehingga penghasilan semakin banyak
- Anda juga mendapatkan keuntungan komisi dari setiap paket yang diambil oleh pembeli
Selain keuntungan yang harus Anda ketahui, pahami juga kriteria untuk mendaftar menjadi Agen Shopee. Bagi penjual ataupun pembeli aktif yang sudah terpilih pasti memenuhi kriterianya sebagai berikut.
- Anda yang terpilih menjadi Agen Shopee diharapkan memiliki komputer / laptop serta jaringan internet yang akan digunakan untuk kebutuhan operasional
- Anda yang terpilih menjadi Agen Shopee akan diberi oleh Tim Shopee yaitu Banner / Spanduk Agen Shopee. Selanjutnya Anda dapat memasangnya secara mandiri
- Anda yang terpilih menjadi Agen Shopee bisa memberikan ruangan untuk menyimpan paket disarankan 3x4m/luas 12m² serta lokasi bisa dilalui sepeda motor
Diharapkan Anda sudah memenuhi kriteria dari Tim Shopee. Apabila tidak memenuhi, Tim Shopee bisa menghentikan pendaftaran Agen Shopee dan tidak melanjutkannya.
Untuk Anda yang ingin mengetahui alur dari pengiriman dengan Agen Shopee seperti apa, silahkan pahami alurnya berikut ini.
- Pembeli memesan produk dan Checkout pesanannya. Pada jasa pengiriman, pilih Agen Shopee yang terlihat dan terdekat.
- Agen Shopee yang sudah dipilih, pesanan sudah siap diantarkan.
- Kurir akan mengirimkan paket kepada Agen Shopee.
- Waktunya pembeli mengambil paketnya di Agen Shopee yang telah dipilih sebelumnya. Sebelumnya pembeli sudah mendapatkan notifikasi PIN pada akun Shopeenya ketika paket sudah di Agen Shopee.
- Pesanan telah selesai.
- Anda sebagai pemilik Agen Shopee akan menerima komisi.
Pembeli juga akan mendapatkan notifikasi pengingat untuk mengambil pesanannya di Agen Shopee pada hari kedua dan keempat. Di luar jangka waktu tersebut alias hari kelima belum juga diambil pesanan oleh pembeli, maka kurir akan mengambil paketnya dan mengembalikan ke penjual.
Jadi Agen Shopee bisa banget buat menambah penghasilan. Hanya berdiam di rumah dan menyediakan ruang yang cukup serta kebutuhan operasional yang bisa digunakan, Anda sudah bisa mendapatkan komisi. Hanya untuk Anda yang terpilih ya oleh Tim Shopee.
Cara Mendaftar Menjadi Agen Shopee, Ambil Paket di Agen Shopee?
Dengan adanya Agen Shopee, kita semakin menghemat ongkos kirim ketika memesan produk di Shopee. Kini Agen Shopee sudah mulai meluas kemana-mana, bagi Anda yang penasaran bagaimana caranya daftar jadi Agen Shopee, baca tutorial berikut ini.
1. Apabila Anda terpilih sebagai Agen Shopee, Anda akan mendapatkan notifikasi untuk mengisi formulir pendaftaran. Langsung klik Gabung Sekarang. Formulir pendaftaran yang harus Anda isi sebagai berikut.
- Nama pemilik KTP harus sama dengan rekening
- Nomer KTP
- No HP yang terdaftar Whatsapp
- Nama outlet (Nama yang akan tertera di Spanduk Anda, aplikasi serta situ maksimal 25 karakter)
- Nomor Telpon Outlet (nomor yang tertera di aplikasi dan situs)
- Alamat Email
- Alamat lengkap Outlet Anda (nomor rumah, jalan, patokan serta kode pos)
- Berikan titik lokasi Outlet Anda (cantumkan titik koordinat atau link share location)
- Hari Operasional Outlet Anda (maksimal operasional 5 hari dalam 1 minggu)
- Jam Operasional durasi minimal 8 jam
- Isi panjang x lebar tempat ruangan untuk operasional Agen Shopee
- Nomor rekening bank
- Nama Bank
- Nama Pemilik Rekening Bank
- Jarak anatara Outlet dengan tempat setor tunai saldo
- Outlet Anda dekat dengan keramaian atau tidak
- No HP yang lain dan bisa dihubungi (Anggota keluarga yang ada di rumah)
- Hubungan Anda dengan pemiliki nomor lain yang Anda cantumkan
- Upload foto KTP Anda
- Upload foto selfie dengan KTP
- Upload foto depan Outlet Anda
- Upload foto jalan di depan Outlet Anda
- Upload foto di dalam Outlet.
- Upload foto nomor rekening yang ada pada buku tabungan / mobile banking Anda
- Pertanyaan mengenai siapa yang akan menjalankan operasional dari Agen Shopee Xpress
- Pilih pekerjaan Anda saat ini
- Tipe kepemilikan Outlet yang menjadi Agen Shopee Xpress
- Pertanyaan mengenai Anda ada rencana pindah Outlet dalam 6 bulan mendatang atau tidak
- Checklist beberapa pernyataan yang harus Anda jalankan / miliki. Setelah itu bisa Anda klik Kirim.
2. Tim Shopee memverifikasi informasi dan dokumen dari Anda Agen Shopee Xpress.
3. Anda sebagai pemilik Agen Shopee Xpress akan dihubungi oleh Tim Shopee untuk konfirmasi dalam waktu 3 hari kerja / 3x24jam.
4. Anda sebagai pemilik Agen Shopee Xpress akan melakukan tanda tangan untuk proses perjanjian kerjasama dengan Shopee.
5. Anda pemiliki Agen Shopee, kemudian melakukan pelatihan online. Anda juga akan menerima perlengkapan untuk promosi diantaranya banner / spanduk.
6. Anda menunggun Tim Shopee menginformasikan tanggal mulainya operasional Agen Shopee Xpress.
7. Anda sudah mulai menerima paket.
Itulah tutorial bagaimana caranya mendaftar menjadi Agen Shopee Xpress dengan cara yang mudah. Notifikasi penawaran menjadi Agen Shopee hanya akun-akun terpilih. Yuk! Jemput kesempatan menambah penghasilan menjadi Agen Shopee Xpress. Selamat mencoba!
Baca Juga: